KEBIASAAN ANAK 90AN DI HARI MINGGU PAGI

Mana nih kumpulan anak 90an? Pastinya kamu memori terhadap sesuatu entah itu dari kebiasaan dan hiburan yang pernah kalian tonton dulu. Udah gak salah lagi bila generasi 90an selalu memiliki hari minggu yang bahagia dimana bangun tidur sudah menonton acara-acara kartun favorite sambil di suapin sarapan sama mama.

Hayo ngaku siapa yang dulu kaya gitu? Banyak banget nih yang kangen masa-masa seperti itu, dimana acara TV di hari minggu benar-benar khusus anak-anak dengan acara kartun atau anime. Rasanya gak afdol kalau bangun tidur tapi gak nonton acara-acara seperti itu. Beda dengan jaman sekarang, dimana pagi-pagi udah banyak acara-acara gossip yang gak bermutu. Bayangkan betapa menyenangkannya kenangan di masa kecil dulu? Bahagia itu sederhana saat gak ketinggalan setiap episodenya. Bener gak?

Jadi ternyata ada beberapa film anime yang menjadi favorite dan harus di tonton di Minggu pagi. Yuk kita flashback sebentar!

1.Doraemon

Doraemon

Tontonan pertama yang gak pernah salah untuk anak-anak maupun orang dewasa adalah Doraemon. Anime yang satu ini memang menjadi anime terfavorite dan gak akan pernah tergantikan. Doraemon menjadi tontonan wajib di hari Minggu jam 8 pagi. Serial anime asal Jepang ini memang sangat seru ditonton karena memiliki cerita yang menarik. Menceritakan tentang seorang anak laki-laki kelas 5 SD yang sangat pemalas bernama Nobita. Suatu hari, ada kucing yang datang ke kehidupannya beranam Doraemon.

Kedatangannya itu membuat Nobita lebih beruntung karena apapun bisa di bantu oleh doraemon. Dimulai dari menolong untuk mengerjakan tugas, mengerjai teman-temannya, hingga kesuksesan dalam hidupnya.

2.Shin-chan

Shin-chan

Gak lengkap rasanya bila minggu pagi gak sekaligus nonton Shincan. Masih sama seperti Doraemon yang sama-sama dari negara Jepang, Shincan pun memiliki karakter yang lucu bahkan sering membuat tertawa. Menceritakan tentang seorang anak laki-laki berusia 5 tahun yang punya kebiasaan untuk mengikuti perilaku orang dewasa. Karakternya yang masih kecil selalu ngakak saat ia menirukan gaya-gaya orang dewasa. Shinchan yang merupakan tokoh utama di serial ini pun sering kali membuat ulah dan membuat jengkel keluarganya.

3.Chibi Maruko Chan

Chibi Maruko Chan

Katanya film yang satu ini diangkat dari kisah nyata sang pengarangnya. Mungkin gak semua anak 90an yang tau dengan anime satu ini, tapi Chibi Maruko Chan merupakan serial komedi yang mengisahkan tentang anak perempuan yang duduk di kelas 3 SD dan menggambarkan bagaimana kehidupan sehari-harinya.

4.Detective Conan

Detective Conan

Anime yang diadaptasi dari komik ini sudah ada sejak tahun 1994. Anime ini menceritakan tentang anak SMA yang menjadi detektif bernama Shinichi Kudo. Tapi suatu hari badan yang ia miliki menjadi menyusut karena diberi obat oleh suatu organisasi jahat. Padahal sebelumnya ia selalu membantu polisi dalam menyelidiki sebuah kasus. Akibat dari pertemuan antara Organisasi Jubah Hitam tersebut, kini  Conan Edogawa menjadi serorang anak SD.

5.Dragon Ball

Dragon Ball

Anak-anak cowo pasti suka dengan anime yang satu ini karena menjadi salah satu serial anime yang gak kalah seru dengan yang lainnya. Menceritakan seorang anak laki-laki yang bernama Goku yang harus hidup sendirian di Gunung. Suatu ketika ia bertemu dengan seorang anak perempuan yang pintar yang sedang mengumpulan bola ajaib agar keinginannya bisa terkabul. Bola ajaib itulah yang dinamakan dengan Dragon Ball.

Bola itu merupakan bola yang terbuat dari kristal dan terbesar disleluruh dunia. Jika ia bisa mengumpulkan 7 bola itu, maka akan muncul naga yang bisa mengambulkan keinginan apapun.

Segitu dulu ya flashbacknya, kalian biasanya nonton apa nih? Karena kalau gak salah ada beberapa waktu yang bentrok sehingga mengharuskan kamu memilih salah satu. Semoga artikel ini bisa mengingat kenangan manis di masa kecil ya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *